Keramat.id, Lamsel -- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Kabupaten Lampung Selatan, adakan kegiatan berbagi kepada kaum dhuafa salah satunya ibu Supiah, warga Desa Kecapi Kecamatan Kalianda tepatnya di Dusun 01 RT 01.
Ketua DPC AWPI Lamsel, Fery Yansyah didampingi sekretaris Hydatur Ridwan terjun langsung bersama pengurus lainya, untuk berbagi sembako di bulan suci Ramadan 1445 Hijriah ini, pada Selasa, (02/04/24).
Fery Yansyah mengatakan pada hari ini ada agenda khusus di bulan Ramadan ini untuk berbagi dengan sesama warga yang membutuhkan. Untuk bulan ini, ada 2 titik dan yang pertama di Desa Kecapi, di AWPI sudah ada agenda setiap bulannya untuk berbagi rezeki, 'terangnya.
“Di tempat yang sama, Sekretaris DPC AWPI Lampung Selatan Hydatur Ridwan menuturkan, inilah waktu paling utama untuk menunjukkan solidaritas dan kesetiakawanan sosial kepada masyarakat luas,” Ujarnya.
Sementara Ibu Supiah, mewakili pihak keluarga menerima langsung kedatangan rombongan, seraya mengucapkan terima kasih atas kedatangan rombongan pengurus DPC AWPI Lamsel untuk bersilaturahmi serta memberikan bantuan sembako ini. Kami dari pihak keluarga sangat bersyukur dan senang ada kegiatan ini. Sekali lagi terima kasih banyak atas bantuannya," Ucapnya. (Rzl/Tim AWPI)